Sambut Tahun Baru Dengan Apple Strudel Seru, Ini Video Cara Membuatnya

author
Semy
Kamis, 27 Desember 2018 | 09:47 WIB

 

 

 

Apel yang segar ditutup dengan kulit pastry berlapis-lapis yang jadi renyah setelah dioven. Dijamin enak dan menyegarkan, Cookiners! Sajikan di pesta tutup tahun nanti. Pasti jadi hidangan yang tak terlupakan.

 

BAHAN:         

1 bungkus phyllo pastry siap pakai

4 sdm mentega tawar, lelehkan

2 kuning telur, kocok bersama 1 sdm susu cair, untuk olesan

2 sdm gula tepung campur dengan1/8 sdt kayu manis bubuk, untuk taburan

 

ISI:

1 sdm mentega tawar

500 gr apel granny smith, kupas, belah 4, buang bagian hatinya, iris 0,4 cm

100 gr gula pasir

2 sdm tepung roti

75 gr kismis

1/2 sdt kayu manis bubuk

1 sdm air jeruk lemon

 

CARA MEMBUAT:

1. Isi, panaskan mentega hingga meleleh. Tuang ke atas apel, tambahkan gula, tepung roti, kismis, dan kayumanis. Aduk rata. Tuangkan air jeruk lemon. Aduk, biarkan 1 jam di dalam lemari es.

2. Ambil 1 lembar adonan phyllo, letakkan di atas loyang yang telah dioles mentega. Olesi dengan mentega cair hingga rata. Tumpuk dengan 1 lembar adonan phyllo lain, olesi mentega lagi. Tumpuk kembali, begitu seterusnya hingga diperoleh 10 lapisan.

3. Letakkan adonan isi di tengah hingga luasnya sepertiga lembaran phyllo, susun agak bertumpuk. Lipat phyllo bagian bawah menutupi apel. Lipat phyllo bagian atas menutupi lembaran phyllo tadi. Balik adonan kue. Lakukan hal yang sama 1 lagi.

4. Olesi campuran kuning telur dan susu hingga rata. Oven dengan api bawah 190 derjat Celsius, 17 menit hingga renyah. Angkat.

5. Taburi campuran gula bubuk. Potong-potong. Sajikan hangat.

 

Untuk dua gulung

 

Simak juga: