Sambal Cumi Kecombrang, Rasa dan Aromanya Sama-Sama Mengguncang

author
Semy
Senin, 9 Desember 2019 | 13:12 WIB

 

Nah, ini baru namanya sambal. Bisa pedas, bisa juga tidak. Yang suka pedas, tinggal menghancurkan cabai rawit utuhnya. Tetapi yang paling istimewa pastinya aroma kecombrang yang menguar di antara aroma cumi asin yang selalu menggiurkan. Sungguh mengguncang! Masak enggak mau nyoba sambal seenak ini?

 

BAHAN:

150 gr baby cumi, seduh, cuci, tiriskan, goreng di dalam minyak panas, sebentar saja

25 buah cabai merah keriting

10 buah cabai merah besar

4 buah tomat ukuran kecil

15 butir bawang merah

5 siung bawang putih

2 sachet terasi

1 3/4 sdt garam

2 sdt gula merah

2 batang kecombrang, iris halus

15 buah cabai rawit utuh

50 ml air

200 ml minyak

 

CARA MEMBUAT:

1. Blender cabai, bawang merah, bawang putih, tomat, terasi, garam, dan gula.

2. Tumis di dalam minyak yang sudah dipanaskan, sampai layu. Tambahkan kecombrang. Aduk sampai layu. Tuangkan air dan cabai rawit. Aduk sampai airnya kering

 

Simak juga: