Video Resep Roti Jala & Kari Ayam

author
Semy
Kamis, 29 November 2018 | 12:35 WIB

 

Roti jala enggak seperti roti pada umumnya. Bentuknya berlubang-lubang menyerupai jaring/jala. Pas banget kalau dimakan bersama kari ayam. Oh iya, daging ayam bisa diganti daging sapi kalau suka. Cek video resep roti jalan dan kari ayam berikut.

 

BAHAN ROTI JALA:

125 gram tepung terigu

1/2 sdt garam

1 butir telur, kocok sebentar

200 ml santan / air

1 sdm minyak goreng / margarin cair

 

CARA MEMBUAT:

1. Roti Jala, kocok lepas telur, tuang ke atas campuran tepung dan garam sambil dituangi santan sedikit demi sedikit hingga rata dan licin. Saring lalu masukkan minyak. Aduk kembali hingga rata.

2. Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga yg diberi lubang di ujungnya. Panaskan wajan anti- lengket di atas api kecil. Semprotkan adonan ke dalam wajan sambil digerakkan hingga membentuk pola Lipat seperti lumpia.

 

Resep Kari Ayam

 

BAHAN:
1 ekor ayam, dipotong-potong
1 sdm air jeruk nipis 
1 sdt garam
6 butir bawang merah, iris tipis
2 cm lengkuas, memarkan
3 cm kayu manis 
1 butir pekak
2 butir cengkih
1 butir kapulaga
3 batang serai, memarkan
5 tangkai daun kari
500 ml santan dari 1 butir kelapa
1/2 sdm garam
1/4 sdt merica
1 sdt gula
1 sdt cabai bubuk
1 sdm bumbu kari
5 buah cabai rawit, haluskan
75 gram kelapa, sangrai, itumbuk
2 sdm minyak goreng untuk menumis

BUMBU HALUS:
5 butir kemiri sangrai
1 sdm ketumbar
1/4 sdt jintan sangrai
1/2 sdm adas manis
1 sdt pala bubuk
10 buah cabai merah atau sesuai selera
8 butir bawang merah
5 siung awang putih
2 cm kunyit
2 cm jahe

 

CARA MEMBUAT:
1. Lumuri ayam dengan air jeruk dan garam, diamkan 15 menit.
2. Panaskan 2 sendok makan minyak goreng, tumis irisan bawang merah hingga layu, bumbu halus, kayu manis, pelal, cengkih, kapulaga, serai, dan daun kari. Masukkan ayam, aduk hingga ayam kaku. Tuangkan santan dan beri kelapa sangrai tumbuk, aduk hingga ayam matang dan empuk, serta kuah berminyak.
3. Sajikan kari ayam sebagai cocolan untuk teman roti jala.

 

Untuk ​8 porsi



Simak juga:

 

 

 

 

Yuk, mulai memasak. Share hasil masakanmu di Instagram/FB. Jangan lupa tag/ mention @CookinID dan pakai tagar #CookinID