AWAS MAKANAN INI MENURUNKAN GAIRAH SEKSUAL KAMU | Shutterstock

Awas Makanan ini Menurunkan Gairah Seksual Kamu

author
Semy
Rabu, 2 Februari 2022 | 14:00 WIB

Sampai saat ini, belum bisa dibuktikan secara ilmiah makanan bisa atau tidak bisa meningkatkan hasrat seksual. Tetapi juga tak bisa dipungkiri bahwa makanan tertentu dapat membuat kamu terangsang melalui bau, rasa, dan tekstur. Jadi, lepas betul-tidaknya, tak ada salahnya juga menghindari menyantap makanan/minuman ini terlalu sering agar gairah seksual kamu tak terganggu.

Mau Diet Karbo? Ganti Nasi dengan 5 Makanan Ini

Alkohol

Minum minuman berlkohol memang menimbulkan keberanian, tetapi alkohol juga menurunkan hormon testosteron, hormon yang memicu gairah seksual,. Nah, baiknya tinggalkan minuman ini atau paling tidak jangan terlalu sering meminumnya.

Tepung


Tepung berlebih dapat menyebabkan diabetes dan diabetes dapat meningkatkan risiko disfungsi ereksi. Jadi membeli roti dengan bahan dasar gandum utuh jauh lebih baik, ya,.

5 Fakta Makanan Kaleng Yang Harus Kamu Tahu

Bit

Bit tak baik bagi kamu yang mengalami ketidakseimbangan hormon. Memang bagi mereka yang sehat, bit mendungkung kadar estrogen yang sehat juga meningkatkan aliran darah.
buah beri

Buah yang Dikonsumsi Bersama Kulit

Hati-hati dengan buah yang dimakan Bersama kulitnya yang bukan organic. Karena pestisida yang menempel pada buah merusak hormon kamu.

Air Minum Kemasan

Bukan airnya yang salah, tetapi kemasannya. Bahan kemasan, BPA atau bisphenol A adalah komponen kimia yang ditemukan dalam banyak wadah plastik yang sangat bisa membahayakan tubuh, Sebuah riset menemukan konsentrasi BPA yang cukup banyak pada urin pria yang membuat jumlah sperma, konsentrasi, dan vitalitas yang rendah.

Minuman karbonasi diet

Pemanis buatan dapat mempengaruhi kadar serotonin, hormon penting terkait naik turunnya mood.

Gorengan di Dalam Minyak Terhidrogenasi

Minyak terhidrogenasi minyak cair yang sudah dibuat jadi lemak padat dengan menambahkan hydrogen. Nah, minyak seperti ini banyak digunakan untuk membuat gorengan yang sayangnya dapat menurunkan kadar testosterone.

Kemasan popcorn microwave

Kemasan untuk popcorn yang bisa dimatangkan di dalam microwave bisa membunuh mood kamu tertutama bagi pria karena bahan kimia, asam perfluorooctanoic yang ditemukan dalam pembungkusnya memang sangat berpengaruh terhadap gairah seks. Bahkan dalam jangka waktu panjang bisa memicu masalah prostat.

Katakan Tidak Pada Sisa Makanan

Daun Mint

Mentol pada daun mint dapat menurunkan testosterone sehingga menghilangkan gairah seksual

Produk penganan yang dibuat di Amerika Serikat berwarna merah. Dan itu bukan hanya kebetulan.

Ternyata sebenarnya ada alasan ilmiah mengapa orang tidak bisa menolak permen merah dan merah muda.